3 Momen Masak Jerome Polin, Bikin Ayam Geprek hingga Rendang | Kumpulan Resep Masakan Terbaru 2021

3 Momen Masak Jerome Polin, Bikin Ayam Geprek hingga Rendang

3 Momen Masak Jerome Polin, Bikin Ayam Geprek hingga Rendang - Hallo sahabat Kumpulan Resep Masakan Terbaru 2021, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 3 Momen Masak Jerome Polin, Bikin Ayam Geprek hingga Rendang, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel InfoKuliner, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : 3 Momen Masak Jerome Polin, Bikin Ayam Geprek hingga Rendang
link : 3 Momen Masak Jerome Polin, Bikin Ayam Geprek hingga Rendang

Baca juga


3 Momen Masak Jerome Polin, Bikin Ayam Geprek hingga Rendang

Momen Masak Jerome PolinFoto: YouTube Nihongo Mantappu

Jakarta -

Walaupun tidak jago memasak, namun Jerome Polin beberapa kali terlihat memasak di konten videonya. Ia coba memasak ayam geprek hingga rendang.

Nama Jerome Polin sudah tak asing lagi di telinga netizen Indonesia. Lewat YouTube Nihongo Mantappu, ia kerap membagikan aktivitasnya selama tinggal di Jepang.

Banyak konten videonya seputar kuliner yang ada di Jepang. Beberapa kali ia juga coba memasak walaupun sebenarnya Jerome tidak jago dalam hal itu.

Saat memasak ia ditemani oleh temannya yaitu Waseda Boys. Ada juga beberapa video hasil kolaborasi bersama Chef Arnold Poernomo dan YouTuber Jessica Jane.

Berikut 3 momen Jerome Polin saat masak ayam geprek hingga rendang.

1. Masak Ayam Geprek

Momen Masak Jerome PolinMomen Masak Jerome Polin Foto: YouTube Nihongo Mantappu

Beberapa hari yang lalu, Jerome Polin kembali mencoba memasak. Kali ini ditemani oleh temannya yaitu Yusuke dan Chef Arnold Poernomo yang akan mengajarinya dalam membuat ayam geprek.

Jerome menyiapkan semua bahan yang diinstruksikan oleh Chef Arnold. Pertama, Jerome memasak ayam goreng tepungnya terlebih dahulu. Ia membalut ayam terlebih dahulu dengan tepung kemudian digoreng sampai renyah.

Setelah ayam selesai digoreng, kemudian ia membuat sambal. Sambal bawangnya terbuat dari 4 siung bawang merah dan bawang putih, serta 6 cabai rawit lalu digoreng ke dalam minyak panas. Kemudian saat sudah layu dihaluskan kasar dengan blender dan ditambahkan sedikit terasi.

Chef Arnold juga menginstruksikan untuk menambahkan 2 sdm minyak panas ke dalam sambal sebelum disajikan. Karena tidak memiliki ulekan, akhirnya Jerome menggunting ayamnya. Lalu disajikan dengan sambal bawang.

Sebagai orang Jepang yang baru pertama kali mencicipi ayam geprek, Yusuke sangat menyukainya. Ia mengatakan kalau resep dari chef Arnold Poernomo ini yang terbaik.

"Wah enak! Luar biasa emang chef terbaik! Hasilnya beda dari yang biasanya," ujar Yusuke.

Baca Juga: Jerome Polin Ajak 'Waseda Boys' Puasa, Ini Reaksi Mereka Tahan Lapar dan Haus

2. Masak Seblak

Momen Masak Jerome PolinMomen Masak Jerome Polin Foto: YouTube Nihongo Mantappu

Pada Januari 2021 lalu, Jerome Polin dan Yusuke juga pernah membuat konten video memasak. Saat itu ia berkolaborasi dengan YouTuber Jessica Jane. Di sana Jessica mengajarkan Jerome cara memasak seblak.

Mulai dari membuat bumbu seblaknya yang terdiri dari bawang putih, bawang merah, cabai rawit, cabai merah, dan kencur. Untuk pelengkap seblaknya, Jerome menggunakan kerupuk yang telah direndam, sosis, bakso, telur, dan sayuran.

Jerome mengikuti instruksi yang diberikan oleh Jessica Jane satu per satu hingga seblaknya jadi. Jerome dan Yusuke merasa puas dengan seblak buatan mereka.

Keduanya sangat menyukai seblak itu. Namun, menurut Yusuke rasa seblak ini cukup empuk untuknya. "Kerupuk enak! Pedes tapi ini," ujar Yusuke.

3. Masak Rendang dan Opor

Momen Masak Jerome PolinMomen Masak Jerome Polin Foto: YouTube Nihongo Mantappu

Jerome Polin mengajak Waseda Boys untuk memasak rendang dan opor dengan resep sederhana pada 27 April 2021 lalu. Ia menggunakan bumbu instan jadi lebih mudah memasaknya.

Pertama Jerome dan Waseda Boys akan memasak rendang. Ia memotong daging sapi dengan ukuran kecil, kemudian direbus dalam panci. Lalu, Jerome menambahkan bumbu instan ke dalamnya.

Setelah itu Jerome membuat opor dari bahan tahu dan telur. Kedua bahan itu langsung direbus dalam air dan ditambahkan bumbu instan. Ia pun tinggal menunggunya sampai bumbu agak mengental.

Jerome dan Waseda Boys langsung mencicipi rendang dan opor dengan nasi panas. Walaupun dimasak dengan bumbu instan, tapi rendang dan opor buatan mereka rasanya sangat enak.

Baca Juga: Keseruan Jerome Polin Bikin Takjil untuk Buka Puasa di Jepang



Simak Video "Persiapan Pemerintah Bawa Tempe Mendunia Seperti Rendang"
[Gambas:Video 20detik]

Sumber detik.com


Demikianlah Artikel 3 Momen Masak Jerome Polin, Bikin Ayam Geprek hingga Rendang

Sekianlah artikel 3 Momen Masak Jerome Polin, Bikin Ayam Geprek hingga Rendang kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel 3 Momen Masak Jerome Polin, Bikin Ayam Geprek hingga Rendang dengan alamat link https://kumpulan-resep-masakan-terlengkap.blogspot.com/2021/05/3-momen-masak-jerome-polin-bikin-ayam.html

0 Response to "3 Momen Masak Jerome Polin, Bikin Ayam Geprek hingga Rendang"

Posting Komentar